Senin, 06 Februari 2012

ZINAH , HAL JUDI , MINUMAN HARAM ,RAMALAN , DUKUN.DLL

ZINAH , HAL JUDI , MINUMAN HARAM ,RAMALAN , DUKUN.DLL

HAL ZINAH

 “ Dan janganlah kamu mendekati Zina , sesunggunya zina itu , adalah suatu perbuatan yang keji. Dan suatu jalan yang buruk ( Al-Isra , 17 : 32 )  ( mendekati saja tidak boleh ! , apalagi melakukannya. )

Beberapa macam zina :

Telah ditentukan bagi manusia nasibnya dengan perzinaan yang akan diterima olehnya dengan pasti  yaitu :

 (1).Dua mata perzinaannya dengan cara melihat ( yg maksiat ) , (2.) Dua telinga perzi - naannya dengan cara mendengar kannya , (3.) Lidah (ucapan) perzinaannya dengan cara mempercakapkan nya (4.) Tangan keduanya perzinaannya dengan cara merabanya , (5.)  Kaki perzinaannya dengan cara melangkah padanya , (6.) Hati perzina - annya dengan cara menarik dan bercita-cita padanya. (7.) yang kemudian dibenarkan dengan kelaminnya , atau  menolak -nya. ( HR. Bukhari & Muslim )

HAL JUDI / MINUMAN HARAM ,

 “ Hai orang – orang  yang beriman , sesungguhnya ( meminum ) khamar , berjudi ,( berkurban untuk )  berhala , mengundi nasib dengan panah , adalah perbuatan keji termasuk perbuatan setan. Maka jauhilah perbuatan - perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan. ” ( Al Maidah , 5 : 90 ) dll.

RAMALAN , DUKUN.

1. Sesungguhnya Rasulullah saw. Bersabda , “ Barang siapa mendatangi tukang tenung     ( peramal  ) dan menanyakan sesuatu kepadanya  , tidak akan diterima shalatnya selama empat puluh hari. “ ( HR.Muslim )

1.   Dari Abu Hurairah Ra , Rasulullah bersabda : “ Barang siapa yang mendatangi dukun dan membenarkan apa yang ia katakan  , sungguh ia telah mengkufuri  terhadap apa yang telah diturunkan Allah kepada Nabi Muhammad saw. ( HR.Abu Daud , Al Baqarah , 2 : 102 )

2.   Barang siapa membatalkan maksud keperluannya karena ramalan mujur-sial maka dia telah bersyirik kepada Allah. Para sahabat bertanya : “ Apakah penebusannya ya Rasulullah ? “ , Beliau menjawab : “ Ucapkanlah : Ya Allah , tiada kebaikkan kecuali kebaikan-Mu dan tiada kesialan kecuali yang Engkau timpakan dan tidak ada illah kecuali Engkau “ . ( HR. Ahmad )

3.   Ramalan mujur-sial adalah syirik ( Beliau mengulanginya tiga kali ) Dan tiap orang pasti terlintas dalam hatinya  perasaan demikian , tetapi Allah meng hilangkan perasaan itu dengan bertawakal. ( HR. Al Bukhari dan Muslim )

4.   Baca Asy Syu’araa’ , 26 : 221 – 223 ) Setan – setan ( jin ) turun kepada para Peramal.

JIMAT , SIHIR

a.   “ “ Kami ( Allah ) berfirman ,  Janaganlah engkau takut , sesungguhnya engkaulah yang lebih tinggi. ( Thaahaa , 20 : 68 ) , Mereka hanya membuat tipuan tukang sihir dan tidak akan menang tukang sihir itu dari mana saja ia datang .” ( Thaahaa , 20 : 69 ) , “ Dari Umar Ibn Hushain dari Nabi s.a.w  bersabda : “ Bukanlah golongan kami orang yang bertathojjur ( takhayul , seperti percaya kepada suara burung hantu dimalam hari alamat ada bahaya ) atau minta supaya di tathojjurkan , atau orang yang bertenung atau minta ditenungkan , atau mensihir atau minta disihirkan. “( HR. Bazzar Tabrani )

b.   “ Dari Umran ibn. Hushain berkata : Sesungguhnya Nabi Muhammad s.a.w melihat dilengan seorang laki-laki gelang jimat dari kuningan . Maka bersabdalah Nabi kepada orang itu : “ Tanggalkanlah gelang itu , karena ia tidak menambah kamu kecuali kelemahan dan apabila engkau mati sedang ia masih ditanganmu tentulah engkau tidak akan selamat selama-lamanya. “ ( HR. Akhmad )

c.   “ Dari Abi Basyir bahwa dalam suatu perjalanan  ia pergi bersama Rasullulah saw maka diutuslah seorang utusan , agar supaya jangan dibiarkan kalung jimat dari kawat dileher unta dan kalau ada supaya dipotong”  ( HR. Bukhari )

d.   “ Barang siapa menggantungkan jimat , maka Allah tidak akan menyempurnakan-nya , dan barang siapa menggantungkan kerang maka Allah tidak akan menitipkannya. ”  ( HR.Hakim )  ( keong buntet atau benda apapun )

e.   “ Dari Said Ibn Jubair dari nabi Muhammad s.a.w bahwa beliau bersabda ,  “ Barang siapa yang memutuskan suatu azimat dari seseorang , adalah pahalanya sebagai memerdeka-kan seorang budak. “ ( Al Hadits )

f.    Sesungguhnya pengobatan dengan mantra-mantra  , kalung-gelang penangkal sihir , dan guna-guna adalah syirik.  ( HR. Ibnu Maajah )

g.   Nabi Muhammad saw. Bersabda : ” Barang siapa yang menggantungkan jimat    ( memakai ) , maka ia telah syrik.  ( menyekutu kan Allah) “ ( HR. Ahmad )

h.   “ Dari Abdillah bin Masud dari nabi Muhammad s.a.w bersabda , “ Sesungguhnya mantera - mantera , tangkal , azimat dan tiwalah / guna-guna (semacam sihir) itu adalah syrik. “ ( HR. Imam Ahmad dari Ibnu Mas’ud)

i.    Hai orang-orang yang ber-iman ! , Janganlah kamu jadikan penolong-mu kaum yang dimurkai Allah. Sesungguhnya mereka putus asa terhadap hari akhirat , sebagaimana hal-nya orang-orang kafir yang sudah berada dalam kubur , berputus-asa “  ( Al Mumtahanah , 60 : 13 )

j.    DLL. Jadikan-lah Allah sebagai “ Jimat “ dalam hati-mu , dalam amal-sholeh mu dan dalam tawakal-mu !!!!! , ( Janganlah  “ tongkat Musa “ atau keris Prabu Mataram / wali  DLL , dijadikan dalih bagi orang yang beriman untuk boleh memiliki atau menggunakan jimat yang dengannya merasa ada manfaat secara ghaib / mistic ! )

k.   “ Sesungguhnya hamba-hamba-Ku tidak ada kekuasaan bagi-mu atas mereka. Dan cukuplah TUHAN-mu sebagai Penjaga/pelindung “ ( Al-Isra , 17 : 65 , Al Hijr , 15 : 42) , “ Dan mereka tidak dapat membahayakan seseorang melainkan dengan izin Allah ( Al Baqarah , 2 : 102 ) , “ Dan kepunyaan Allah-lah tentara langit dan bumi dan adalah Allah yang Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana.”  ( Al Fath ,48 : 4 ) , “ Bagi manusia ada malaikat-malaikat yang menjaganya bergiliran – dimuka dan dibela - kangnya. Mereka menjaga -nya dengan perintah Allah.” ( Ar Ra’d , 13 : 11 ) , Iman yang paling Afdol ialah : Apabila kamu mengetahui bahwa Allah SWT selalu meyertai-mu dimanapun kamu berada.“ ( HR. Ath Thobari ) ,  “ Kemudian KAMI akan menyelamatkan orang-orang yang bertaqwa . . . “( Maryam , 19 : 72 ) , DLL , DLL , DLL , Jimat/ benda jin  tidak dapat menyelamatkan apa-pun , malah sebaliknya dapat membawa kita kepada api neraka !!!

Hukum-nya Syrik

1.   “ Sesungguhnya orang yang mempersekutukan sesuatu dengan Allah , maka pasti Allah mengharamkan kepada-nya surga , dan tempat -nya adalah neraka , tidaklah ada bagi orang zalim itu seorang penolong pun. “  ( Al Maa-idah , 5 : 72 ) ,                              “ Sesungguhnya Allah tidak mengampuni dosa mempersekutukan  ( sesuatu ) dengan DIA  dan DIA mengampuni dosa yang selain dari  syirik itu bagi siapa yang dikehen -daki-NYA. Barang siapa yang mempersekutukan (sesuatu )  dengan Allah maka sesungguhnya ia telah tersesat sejauh-jauhnya. (  An Nisaa’, 4 : 116 , 48 & 136) , “ Dan sesungguhnya telah di wahyukan kepada-mu dan kepada nabi-nabi sebelum kamu ,“ Jika kamu mempersekutukan (Allah) niscaya akan hapuslah amal-mu dan tentulah kamu termasuk orang-orang yang merugi. “ ( Az Zumar , 39 : 65 ) ( Syrik Akbar => menyekutukan Allah SWT. dengan sesuatu => berhala , sesembahan kepada patung , makhluk )

2.   “ Sesungguhnya mempersekutukan ( Allah ) adalah benar-benar kezaliman yang besar. ”  ( Luqman , 3 : 13 ) , penganiayaan diri yang parah.

3.   “ Sesuatu yang paling aku takutkan ( menimpa kamu adalah Syirik Asghar. Lalu beiau saw. ditanya tentang ( Syirik Asghar ) Beliau menjawab , “ ( ia adalah ) RIYA . “ ( HR. Ahmad dan Ath-Thabrani , Al – Baihaqi  dari Mahmud bin Lubaid Al Anshari r.a. dengan sanad yang baik ) – Syirik Asghar tidak berakibat riddah / keluar dari agama Islam , tidak pula berakibat kekal di neraka , akan tetapi TIDAK sesuai dengan kesempurnaan tauhid uyang diwajibkan.

4.   “ Maukah kamu aku beritahukan apa yang paling aku takutkan ( menimpa ) kamu lebih dari takutku atas kamu ) terhadap Al Masih Ad-Djjal ? Mereka ( para sahabat ) menjawab, “ Mau , wahai Rasululloh. Beliau bersabda , “ ( itu adalah ) Syirik khafiy                     ( syirik yang tersembunyi )  , bahwa seseorang berdiri , lalu shalat , kemudian ia membaguskan shalatnya , karena ia melihat ada orang yang memperhatikannya. “ ( HR. Ahmad dalam kitabnya Al – Musnad dari Abi Sa’id Al Khudriy r.a. )

5. Syirik dapat dibagi 2 , Syirik Akbar dan Syirik Asghar , Syirik Khafy( tersembunyi ) dapat masuk kedalam ke dua syirik tersebut.

     Contoh :

a.  Syiriknya orang – orang munafik  ( Syirik Akbar ) , mereka menyembunyikan akidah mereka yang batil , dan menampakkan keislaman mereka , atas dasar riya’ dan takut atas kepentingan diri mereka. “ Sesungguhnya orang – orang munafik memperdayakan Allah , padahal Allah memperdayakan mereka , dan apabila mereka berdiri untuk salat, mereka berdiri dengan bermalas – malasan. Mereka riya ( ingin dilihat ) oleh manusia , dan mereka tidaklah mengingat Allah melainkan sedikit.” ( An Nisaa’ , 4 : 142 )

b.  Syirik nya orang Riya’  = Syirik Asghar.  

6.  Rasulullah bersabda kepada para sahabatnya , “ Berjanjilah kalian kepada-ku , bahwa kalian tidak akan menyekutukan Allah dengan sesuatu .”  ( HR. Bukhari dan Muslim )

7. ´Janganlah kamu menyekutukan Allah dengan sesuatu , sekalipun kamu ( terpaksa harus ) dipenggal , disalib dan dibakar.”(HR. Ibnu Mardawaih)

8. “ Yaa Allah kami berlindung diri kepada-Mu dari menyekutukan-Mu dengan sesuatu yang kami ketahui dan kami minta ampun terhadap sesuatu yang kami tidak mengetahuinya.” ( HR. Ahmad )

9. Dari Abu Musa Al-Asy’ari , dia berkata , “ Suatu hari Rasulullah berkhotbah dihada - pan kami , Beliau berkata , “ Wahai manusia waspadalah kalian terhadap syirik , karena dia lebih tersembunyi dari langkah semut. Lalu ada seseorang berkata ; “ Wahai Rasulullah bagaimana cara kita mewaspadai-nya , padahal keberadaannya lebih tersembunyi dari langkah semut ? , Rasulullah menjawab : “ Berdoalah : “ Ya Allah sesungguh-nya aku berlindung kepada-Mu agar tidak menyekutukan-Mu sedangkan aku mengetahuinya. Dan minta ampun kepada-Mu atas ( kesyirikan ) yang tidak aku ketahui.“ ( HR. Ahmad dan dishahih - kan oleh Al – Albani. )

10. “ Tiadalah boleh Nabi dan orang – orang beriman memohonkan ampun ( kepada Allah ) untuk orang – orang musryik walaupun mereka itu kerabat , sesudah jelas bahwa mereka adalah penghuni neraka jahim.” ( At Taubah , 9 : 113 – 114 )

11. “ Barang siapa yang bersumpah dengan sesutu selain Allah , maka ia telah berbuat Syrik . “ ( Ahmad dari Umar bin Khattab. Ra. Sanad yang shahih  , Syrik Asghar )

12.DLL.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar